Mekari Insight
- Safety stock adalah stok pengaman untuk cegah kehabisan barang saat permintaan naik atau pengiriman terlambat
- Berbeda dari stok penjualan, safety stock hanya digunakan saat kondisi darurat, bukan untuk transaksi harian
- Manfaat utamanya jaga kelancaran operasional, cegah order batal, dan jaga kepercayaan pelanggan
- Penting karena permintaan dan lead time fluktuatif, sekaligus bantu hindari stockout dan dead stock
- Pengelolaan lebih efektif dengan software inventory terbaik Mekari Desty, yang pantau stok real-time & ada notifikasi otomatis
Dalam bisnis online, safety stock berperan penting untuk menjaga ketersediaan barang. Saat stok tiba-tiba habis di tengah pesanan yang meningkat, online shop bisa mengalami pembatalan order, penurunan rating, hingga kehilangan kepercayaan pelanggan. Masalah ini sering muncul karena permintaan yang berubah-ubah, terutama saat promo marketplace atau campaign penjualan besar.
Guna mencegah kondisi tersebut, perlu menerapkan manajemen stok bisnis online yang lebih rapi dan terkontrol. Salah satunya dengan membuat safety stock atau stok pengaman menggunakan sistem seperti software inventory terbaik Mekari Desty, yang membantu mencatat stok secara otomatis dan memantau persediaan secara real-time.
Dengan dukungan sistem inventory yang tepat, safety stock dapat dikelola lebih akurat sehingga bisnis tetap siap menghadapi lonjakan permintaan tanpa khawatir kehabisan stok.
Apa itu Safety Stock
Safety stock adalah stok pengaman yang disiapkan untuk menghadapi kondisi tidak terduga, seperti lonjakan penjualan, keterlambatan pengiriman dari supplier, atau kesalahan perencanaan stok. Dalam konteks safety stock bisnis online, stok ini berfungsi sebagai cadangan agar pesanan tetap bisa diproses meskipun stok utama menipis.
Dengan memahami pengertian safety stock, bisnis online tidak perlu sepenuhnya bergantung pada estimasi penjualan yang sering berubah-ubah, terutama saat traffic toko meningkat secara mendadak.
Perbedaan Safety Stock dan Stok Penjualan Online
Stok penjualan online adalah persediaan yang disiapkan berdasarkan perkiraan penjualan normal dan digunakan untuk memenuhi order harian. Stok ini terus berputar mengikuti aktivitas transaksi.
Sementara itu, safety stock atau stok pengaman online shop tidak direncanakan untuk dijual dalam kondisi normal. Fungsinya sebagai penyangga ketika terjadi risiko stockout, sehingga toko tidak perlu menutup produk atau menunda pengiriman.
Baca Juga: Rekomendasi Tools Katalog Produk untuk Bisnis Online
Manfaat Safety Stock bagi Bisnis Online
Dalam praktiknya, safety stock bukan hanya berfungsi sebagai cadangan stok, tetapi juga menjadi bagian penting dari strategi operasional bisnis online. Dengan stok pengaman yang terencana, bisnis dapat lebih siap menghadapi perubahan permintaan, menjaga kualitas layanan, dan meminimalkan risiko gangguan operasional. Berikut beberapa manfaat safety stock yang paling dirasakan oleh bisnis online:
1. Menghindari Kehabisan Stok saat Permintaan Meningkat
Salah satu manfaat safety stock yang paling terasa adalah mencegah kehabisan stok saat order meningkat, terutama pada momen promo, flash sale, atau periode musiman. Dengan safety stock, bisnis online tetap bisa melayani pesanan meski penjualan melampaui perkiraan.
2. Menjaga Rating dan Kepercayaan Pelanggan
Dalam bisnis online, keterlambatan pengiriman dan pembatalan pesanan berdampak langsung pada reputasi toko. Safety stock membantu menjaga ketersediaan produk, sehingga pengalaman pelanggan tetap konsisten dan kepercayaan tetap terjaga.
3. Mengurangi Risiko Gangguan Operasional
Gangguan pada rantai pasok, seperti keterlambatan supplier atau masalah logistik, bisa terjadi kapan saja. Safety stock berfungsi sebagai penyangga agar manajemen persediaan barang tetap stabil tanpa menghentikan penjualan.
Baca Juga: 10 Strategi Jualan Online, Terbukti Efektif Menaikkan Omset
Mengapa Safety Stock Penting untuk Bisnis Online
Dalam bisnis online, ketersediaan stok harus selalu siap menghadapi berbagai perubahan yang tidak terduga. Pola permintaan yang cepat berubah, proses pengadaan yang tidak selalu lancar, hingga risiko penumpukan barang membuat pengelolaan stok menjadi tantangan tersendiri. Berikut beberapa alasan mengapa safety stock sangat penting untuk diperhatikan:
1. Permintaan Fluktuatif dan Sulit Diprediksi
Bisnis online sangat dipengaruhi oleh tren, promo, dan perilaku konsumen. Permintaan bisa naik drastis dalam waktu singkat. Inilah alasan utama pentingnya safety stock bagi e-commerce dan online shop.
2. Lead Time Supplier yang Tidak Stabil
Waktu pengadaan barang atau lead time supplier tidak selalu konsisten. Ketika pengiriman terlambat, safety stock berperan sebagai stok penyangga agar bisnis tidak langsung mengalami kehabisan barang.
3. Mencegah Stockout dan Dead Stock
Dengan perhitungan yang tepat, safety stock membantu bisnis menghindari dua risiko sekaligus, yaitu stockout (stok habis) dan overstock atau dead stock (stok menumpuk terlalu lama).
Cara Menghitung Safety Stock
Agar safety stock benar-benar berfungsi sebagai stok pengaman, jumlahnya perlu dihitung dengan tepat. Perhitungan yang sesuai membantu bisnis online menghindari kehabisan stok tanpa menimbulkan penumpukan barang.
A. Faktor yang Mempengaruhi Perhitungan Safety Stock
Dalam bisnis online, cara menghitung safety stock dipengaruhi oleh beberapa faktur utama, seperti:
- Rata-rata penjualan harian
- Penjualan tertinggi saat promo
- Lead time pengiriman dari supplier
- Target kecepatan pengiriman ke pelanggan
B. Rumus Safety Stock
Salah satu rumus safety stock yang umum digunakan adalah:
| Safety Stock = (Penjualan Tertinggi x Lead Time Terlama) – (Penjualan Rata-rata x Lead Time Rata-rata) |
Rumus ini membantu bisnis online menentukan stok pengaman berdasarkan skenario terburuk yang mungkin terjadi.
C. Contoh Hitung Safety Stock
Sebagai contoh safety stock, jika penjualan tertinggi mencapai 100 unit per hari dengan lead time terlama 5 hari, sedangkan penjualan rata-rata 70 unit per hari dengan lead time rata-rata 3 hari, maka:
- Safety Stock = (100 x 5) – (70 x 3)
- Safety Stock = 290 unit
Artinya, bisnis online perlu menyediakan 290 unit sebagai stok pengaman.
BacaJuga: 10 Aplikasi Stok Barang Berbasis Web untuk Kelola Inventory
Mengelola Safety Stock Lebih Mudah dengan Mekari Desty
Mengelola safety stock secara manual sering kali tidak efektif, terutama untuk bisnis online dengan transaksi harian yang tinggi. Di sinilah sistem manajemen inventory berperan penting. Software inventory terbaik Mekari Desty membantu bisnis online melakukan pengelolaan stok otomatis agar safety stock tetap terjaga.
Melalui inventory real-time, setiap transaksi penjualan langsung memperbarui jumlah stok. Hal ini memudahkan pemilik bisnis memantau stok gudang online shop dan mengetahui kapan stok mendekati batas aman.
Mekari Desty juga menyediakan fitur notifikasi stok menipis. Ketika jumlah barang mendekati batas minimum, sistem akan memberikan peringatan agar bisnis bisa segera melakukan restock sebelum menyentuh safety stock.
Selain itu, data penjualan dan pergerakan stok tersimpan rapi dalam satu sistem. Data ini membantu bisnis online menganalisis pola permintaan dan menentukan safety stock secara lebih akurat, sehingga risiko overstock dapat diminimalkan.
Cek bagaimana software inventory terbarik Mekari Desty membantu bisnis mengelola safety stock dengan lebih efisien tanpa perlu repot mengawasi gudang setiap hari.
Saya Mau Coba Gratis Mekari Desty Sekarang!

Kesimpulan
Safety stock merupakan strategi penting dalam manajemen stok bisnis online untuk menghadapi permintaan yang fluktuatif dan ketidakpastian pasokan. Dengan stok pengaman, bisnis dapat menghindari kehabisan stok dan menjaga operasional tetap lancar.
Perhitungan safety stock yang tepat membantu bisnis online menyeimbangkan ketersediaan barang dan efisiensi biaya gudang. Tujuannya bukan menumpuk stok, tetapi mengelola risiko secara teratur.
Dengan dukungan aplikasi inventory bisnis online seperti Mekari Desty, pengelolaan safety stock menjadi lebih praktis dan terkontrol. Jika Anda ingin menjaga stok aman online shop tanpa menghambat penjualan, pelajari sistem manajemen inventory Mekari Desty dan kelola safety stock secara lebih cerdas.