Home / Blog / Business & Economy

Pengertian, Fungsi dan Metode Pengembangan Sumber Daya Manusia

pemimpin dan karyawan adalah sdm dalam perusahaan
Daftar isi
Mode

Dalam sebuah perusahaan, penting adanya pengembangan sumber daya manusia karena memiliki pengaruh terhadap perkembangan perusahaan itu sendiri.

Maka dari itu, penting bagi sebuah perusahaan untuk paham apa itu pengembangan SDM, fungsinya, dan metode apa saja yang bisa digunakan.

Nah, jika Anda belum tahu tentang itu semua, jangan khawatir karena artikel ini akan menjelaskan hal tersebut secara lengkap.

Pengertian Pengembangan Sumber Daya Manusia

Pengembangan sumber daya manusia memiliki pengertian sebagai kegiatan perusahaan atau organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan dari SDMnya dalam kurun waktu tertentu.

Secara lebih rinci, pengembangan Sumber Daya Manusia dapat diartikan sebagai subfungsi yang paling proaktif karena dimulai pada tingkat identifikasi kebutuhan pelatihan, melakukan survei keadaan, hingga melakukan program pelatihan.

Pelatihan tersebut merupakan proses yang berkelanjutan tetapi berjangka pendek sementara pengembangan organisasi adalah jangka panjang dan berorientasi pada tujuan perusahaan.

Namun, keduanya memiliki peran langsung dalam pembangunan budaya dalam sebuah perusahaan.

Para ahli juga mendefinisikan apa itu pengembangan SDM, pengembangan sumber daya manusia menurut ahli yakni sebagai berikut.

Menurut M.M. Khan, ia menjelaskan pengembangan sumber daya manusia sebagai bentuk peningkatan pengetahuan, sikap, dan kemampuan kerja karyawan yang positif dalam sebuah perusahaan.

Selanjutnya, menurut Prof. T.V. Rao, ia menjelaskan definisi pengembangan SDM sebagai proses di mana karyawan dibantu secara terus menerus dan terencana untuk memperoleh atau mempertajam kemampuan yang diperlukan untuk melakukan berbagai fungsi yang terkait dengan peran mereka saat ini atau yang diharapkan di masa mendatang.

Ia lebih lanjut menjelaskan bahwa pengembangan SDM juga bertujuan untuk mengembangkan kemampuan karyawan sebagai individu dan menemukan serta memanfaatkan potensi karyawan untuk tujuan pengembangan diri sendiri dan atau perusahaan.

Fungsi Pengembangan Sumber Daya Manusia

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, pengembangan SDM memiliki banyak fungsi penting untuk kebaikan perusahaan dan karyawan perusahaan itu sendiri.

Nah, berikut ini sejumlah fungsi utama dari pengembangan SDM yang perlu Anda ketahui.

1. Pelatihan dan Pengembangan

Pelatihan dan pengembangan berfokus pada perubahan atau peningkatan keterampilan. pengetahuan, dan sikap karyawan/individu.

Pelatihan dan pengembangan ini biasanya melibatkan penyediaan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan oleh karyawan untuk melakukan tugas atau pekerjaan tertentu.

Pengembangan sumber daya alam memiliki peran efektif dalam membangun pengembangan karyawan yang ada dalam suatu perusahaan secara menyeluruh.

Selain itu, pengembangan SDM juga berfungsi untuk memberikan pengetahuan kepada tenaga kerja agar dapat bekerja secara efisien.

2. Pengembangan Organisasi/Perusahaan

Pengembangan perusahaan ini dapat dilakukan melalui intervensi terencana yang menerapkan konsep ilmu perilaku.

Intervensi ini menekankan perubahan organisasi/perusahaan baik itu dalam ruang lingkup makro maupun mikro.

3. Pengembangan Karir

Fungsi selanjutnya dari pengembangan sumber daya manusia adalah pengembangan karir.

Dalam proses pengembangan karir, kemajuan setiap karyawan terbentuk melalui serangkaian tahapan karena merupakan proses yang berkelanjutan.

Proses pengembangan karir melibatkan dua proses yang berbeda, yakni perencanaan karir dan manajemen karir.

4. Mendapatkan Karyawan Berbakat

Fungsi pengembangan sumber daya manusia lainnya yaitu untuk menarik dan mempekerjakan karyawan yang tepat untuk melaksanakan kegiatan perusahaan.

Rekrutmen dan pemilihan jenis karyawan yang tepat adalah keharusan bagi setiap perusahaan untuk mencapai tujuan, sehingga perusahaan juga harus bisa memilih software HR terbaik.

Pengembangan SDM juga berfungsi untuk mencocokkan orang yang tepat dengan pekerjaan yang tepat agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Setiap karyawan ditunjuk untuk berbagai peran setelah mengevaluasi keterampilan dan kemampuan karyawan sesuai dengan tanggung jawab dan kegiatan yang harus dilaksanakan.

5. Hubungan Karyawan dan Pimpinan Lebih Baik

Setiap organisasi pasti menginginkan hubungan yang baik di antara semua anggotanya yang beroperasi pada peran yang berbeda.

Pengembangan sumber daya manusia bertujuan untuk memperkuat hubungan antara pemberi kerja dan karyawan di dalam sebuah perusahaan.

Dengan demikian, pengembangan SDM dapat membangun jaringan komunikasi yang tepat di mana bawahan dapat dengan mudah mengajukan pertanyaan dan pendapat kepada para pemimpin perusahaan.

Pemimpin perusahaan juga bisa menaungi bawahannya dengan baik dan bisa membangun hubungan baik dengan karyawan.

6. Mengukur Kinerja dan Manajemen Perusahaan

Fungsi utama lainnya dari pengembangan SDM yaitu untuk mengukur kinerja karyawan dan manajemen perusahaan.

Dengan pengembangan SDM ini memungkinkan perusahaan dapat mendeteksi berbagai masalah perusahaan dan inefisiensi kerja.

Selain itu, perusahaan juga bisa meninjau kinerja karyawan dan bisa menemukan karyawan yang berkinerja buruk, seperti lewat aplikasi HRIS online, persentase presensi masing masing karyawan bisa ditinjau disana.

Jika ditemukan karyawan yang memiliki kinerja buruk, maka tugas manajer yang harus memandu karyawan tersebut agar kinerjanya meningkat.

7. Menentukan Kompensasi dan Tunjangan

Pengembangan SDM juga berperan dalam menentukan jumlah tunjangan dan kompensasi yang tepat untuk karyawan.

Setiap karyawan akan mendapatkan kompensasi dan tunjangan berdasarkan kualifikasi dan kinerjanya secara keseluruhan.

Hal ini juga secara tidak langsung dapat meningkatkan moral dan kepercayaan diri para karyawan karena telah bekerja secara aktif dan maksimal.

Bahkan ketika karyawan tersebut selesai kontrak kerjanya atau di PHK pun, karyawan berhak mendapatkan pesangon dari perusahaannya.

Baca Juga: Perhitungan dan Aturan Pesangon Terbaru, Karyawan Harus Tahu Ini!

Metode Pengembangan SDM

Dalam melaksanakan pengembangan sumber daya manusia, perusahaan perlu melakukannya menggunakan metode yang tepat.

Hal ini bertujuan agar perusahaan bisa mencapai tujuan dari pengembangan SDM itu sendiri.

Nah, berikut ini adalah sejumlah metode pengembangan sumber daya manusia yang bisa digunakan oleh sebuah perusahaan atau organisasi.

1. Pelatihan atau Training

Pelatihan atau training merupakan metode pengembangan SDM yang bertujuan untuk membuat pengembangan modal manusia (human capital) dalam organisasi atau perusahaan menjadi lebih terampil dalam bekerja sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.

Pada umumnya, pelatihan bisa dilakukan secara eksternal maupun internal.
Contoh pelatihan internal adalah pelatihan yang pelaksanaanya ada di lingkungan perusahaan, seperti On the Job Training (OJT)

Jadi, orang yang melatih pun bisa dari perusahaan itu sendiri atau dari perusahaan lainnya yang bekerja sama dengan perusahaan pelaksana training.

Sedangkan, pelatihan eksternal adalah pelatihan yang membawa karyawan datang ke sebuah instansi atau lembaga pelatihan.

Biasanya, training wajib untuk setiap karyawan baru, agar di masa mendatangkan ia bisa mengerjakan pekerjaannya dengan lebih baik.

2. Magang

Selain metode pelatihan atau training, metode pengembangan SDM lainnya yaitu bisa dengan cara magang.

Pada umumnya, kegiatan magang dilakukan untuk mempersiapkan karyawan baru agar siap mengerjakan tugasnya dengan maksimal.

3. Pendidikan

Metode pendidikan adalah ketika perusahaan memberikan fasilitas pendidikan formal ke pegawainya dengan cara melanjutkan jenjang pendidikannya.

Biasanya, hal ini bertujuan untuk memenuhi kualifikasi pendidikan yang perusahaan butuhkan.

4. Rotasi Kerja

Pengembangan SDM dalam sebuah perusahaan juga bisa dilakukan dengan cara rotasi kerja.

Metode ini digunakan saat ada pegawai yang memiliki kinerja kurang maksimal.

Oleh karena itu, pihak perusahaan akan melakukan evaluasi terhadap kinerja karyawan tersebut dengan cara mencari apa penyebabnya.

Seperti contoh, penyebabnya mungkin saja karena tekanan kerja yang besar, tidak cocok dengan tim, lelah, jenuh, dan lain sebagainya.

Anda juga bisa mempelajari lebih lanjut seputar Sumber Daya Manusia dan kaitannya seputar HR&Payroll dengan mengikuti kursus di Mekari University.

Nah, demikianlah ulasan tentang apa itu pengembangan sumber daya manusia dan semoga Anda terbantu dengan ulasan artikel ini, ya

Topik:
Keluar

WhatsApp WhatsApp kami